PEKANBARU, - Anggota DPRD Pekanbaru dari Fraksi Demokrat, Aidil Amri SSos, melaksanakan kegiatan reses di Jalan Mujair tepatnya di Perumnas Rumbai, RT 02 RW 10 Kelurahan Limbungan, Kecamatan Rumbai, Selasa (30/1/2024).
Agenda jemput aspirasi ini dihadiri Ketua LPM Limbungan, Ketua RT RW, tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan ratusan masyarakat. Dalam agenda reses ini, Aidil Amri turut dihadiri Ketua DPD Partai Demokrat Provinsi Riau yang juga Wakil Ketua DPRD Provinsi Riau Agung Nugroho serta Anggota DPRD Provinsi Riau Hj Sulastri.
Warga Perumnas RW 10 Kelurahan Limbungan menginginkan adanya semenisasi jalan dan pembangunan saluran drainase untuk mengantisipasi terjadinya banjir. "Infrastruktur masih menjadi aspirasi dan keluhan utama disini. Warga mengusulkan semenisasi jalan dan dibuatkan drainase dengan panjang lebih kurang 400 meter. Karena warga mengeluh setiap kali hujan, disini langsung digenangi banjir," terangnya.
Ketua Komisi III DPRD Pekanbaru ini juga menyerap aspirasi dari warga soal pembangunan sekolah serta pengurusan Kartu Indonesia Sehat (KIS). "Pada tahun 2023 sudah ada dibangun SDN 51 dan sekarang di tahun 2024 banyak dilakukan rehab-rehab sekolah yang ada di Kecamatan Rumbai. Saat saya tanya masih banyak warga Limbungan yang masih belum memiliki KIS, mereka banyak yang tidak tahu dan mengerti bagaimana mengurusnya.
Kebetulan, saya sebagai Ketua Komisi III tentu ini sangat sesuai dengan bidang saya soal kesehatan dan masyarakat. Jadi saya siap membantu masyarakat disini," paparnya.