Logo gerutu.co

Wakil Ketua DPRD Pekanbaru Ginda Burnama Hadiri Apel Pengamanan Malam Takbiran

Wakil Ketua DPRD Pekanbaru Ginda Burnama Hadiri Apel Pengamanan Malam Takbiran

PEKANBARU,  - Wakil Ketua DPRD Kota Pekanbaru Ginda Burnama ST MT menghadiri Apel Kesiapan Pengamanan Malam Takbiran dalam rangka menyambut hari raya Idulfitri 1445 H/2024 M yang berlangsung di Jalan Gajah mada, Selasa (9/4/2024).

Apel ini dilaksanakan dalam rangka pengecekan personil untuk pelaksanaan pengamanan Malam Takbir dan Sholat Idul Fitri 1445 H Tahun 2024. Apel Kesiapan Pengamanan Malam Takbiran ini turut dihadiri Pj Walikota Pekanbaru Muflihun, Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Jeki Rahmat Mustika, Dandim 0301/Pekanbaru Letkol (Inf) Sri Marantika diikuti personel gabungan TNI, Polri, Satpol PP, Dishub, serta BPBD Kota Pekanbaru.

Adapun yang bertindak sebagai Pembina Apel Pj Walikota Pekanbaru Muflihun dan Kanit Laka Polresta Pekanbaru Ipda Ahyar N sebagai Komandan Apel. Pj Walikota Pekanbaru Muflihun yang bertindak sebagai Pembina dalam apel ini menyampaikan bahwa petugas gabungan siap menjaga keamanan Idulfitri 1445 H. Ia juga menekankan, apel tersebut untuk melihat sarana pendukung proses pengamanan. 

Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Kota Pekanbaru Ginda Burnama ST MT mendorong kepada aparat gabungan dan para stakeholder untuk dapat menjaga kekompakan agar dapat menciptakan keamanan dan kenyamanan di lingkungan masyarakat. "Mari kita jaga dan pelihara ke kompakan antara stake holder yang ada di kota pekanbaru ini dengan demikian kita dapat menciptakan keamanan dan kenyamanan di tengah-tengah masyarakat," harapnya.

Berita Pilihan

Index

Berita Lainnya

Index