Resmob Jembalang Bekuk Pelaku Pencurian Sarang Walet Dan Dolar Singapore

Senin, 13 November 2023 | 19:56:00 WIB
Tampak Pelaku Saat Di Ruang Unit Jatanras Polresta pekanbaru (13/11/2023).

Daniel Andreas Sigiro Pelaku Pencurian 100 KG Sarang Walet Dan Dolar Singapore Di Rumah Majikannya, Pelaku Daniel Andreas Sigiro Ditangkap Tim Resmob Jembalang Satreskrim Polresta Pekanbaru.

Pekanbaru - Daniel Andreas Sigiro (29 tahun) dibekuk polisi lantaran nekat mencuri rumah majikannya di Jalan Tanjung Datuk, Kecamatan Lima Puluh, Kota Pekanbaru, Riau. Uang 100 ribu dolar Singapura (senilai Rp 1,1 miliar) dan 100 kilogram (kg) sarang walet diambil pelaku.

Korban mengalami kerugian mencapai Rp2 miliar," kata Kanit Resmob Jembalang Polresta Pekanbaru, Iptu Nicho Try Hardianto, Senin (13/11).
Awalnya, korban yang baru pulang dari luar negeri terkejut saat melihat keadaan rumahnya, karena telah kehilangan sarang walet sebanyak 100 kg dan uang tunai 100 ribu dolar Singapura.
"Melihat hal tersebut, korban menanyakan kepada pelaku, yang sekaligus sebagai sopir dan asisten rumah tangga. Pelaku tidak mengetahui saat ditanya oleh korban," Ungkapnya.

Pelaku yang merasa sudah dicurigai, pergi dari rumah korban tanpa pamit, hingga menambah kecurigaan korban terhadap pelaku.
"Korban saat itu langsung membuat laporan, setelah diselidiki, kami berhasil menangkap pelaku di salah satu hotel," Ungkapnya.
Dari hasil pemeriksaan, pelaku melakukannya bersama dua orang rekannya yaitu Frengki dan IIN Sandria, yang saat ini DPO.

Pelaku sudah dua tahun bekerja di rumah majikannya, sedangkan hasil curiannya digunakan untuk hidup berfoya," katanya.
Pelaku saat ini sudah berada di Polresta Pekanbaru untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya.

Terkini